HeadlineNews

Resmi.. PSMBI Umumkan Markas Barunya di Sini.

Markas Baru Persatuan Sepakbola Muslim Indonesia (PSBMI)

Bogor (07-Jan-2020)_ Persatuan Sepakbola Muslim Indonesia disingkat PSBMI telah mengumumkan lokasi maskas barunya, sebagaimana ungkapan Jami’ Furqon selaku Pembina PSBMI melalui akun social medianya Selasa 07 Jan 2020 berkata : “InsyaAlloh mulai pekan depan kita Gunakan Lapangan Markas PSBMI yang baru..”

Sebelumnya markas PSBMI adalah di Bogor Nirwana Residence, di lapangan tersebut PSBMI biasa mengadakan latihan Futsal sejak dibentuknya PSBMI yaitu tahun 2017. Adapun pada tahun 2020 ini sepertinya PSBMI sudah mulai meninggalkan lapangan Bogor Nirwana Residence dan beralih ke lapangan baru yang lokasinya di Jl. Raya Cimanglid Kab Bogor.

Mengenai alasan kepindahan markas ini, Jami’ Furqon belum memberi keterangan secara rinci.

PSBMI adalah wadah persatuan sepakbola dari klub-klub sepak bola muslim di seluruh Indonesia, PSBMI berpusat di Bogor dan memiliki kantor perwakilan di Jabodetabek, Bandung & Jateng.

Perkembangan PSBMI bisa dibilang sangat pesat, sampai hari ini tercatat sekitar 30 klub sepak bola atau futsal yang menjadi anggota dari PSBMI.

Rencananya lapangan markas baru PSBMI tersebut juga akan diperuntukan bagi seluruh Klub Sepakbola (KSB) yang tergabung dalam PSBMI, baik untuk latihan maupun penyelenggaraan liga. Sebagaimana dikutip dalam pernyataanya, Jami’ Furqon berkata : “Seluruh KSB wajib main di sana ya..”

Lapangan yang menjadi markas baru dari PSBMI ini adalah milik Bapak Muhammad, ia merupakan salah seorang pengusaha muslim yang cukup sukses di Indonesia yang mau peduli dan membantu PSBMI dalam membina para tim futsal binaan PSBMI di lapangan futsal miliknya.

Jami’ Furqon selaku Pembina PSBMI berharap dengan digunakannya markas baru ini para pemain lebih semangat dalam bertanding maupun latihan.

Kepindahan markas PSBMI ini pun disambut baik oleh para manajer klub sepakbola anggota PSBMI, salah satunya Yusuf Supriadi dari manajer el Syabab FC berkata “Saya sangat setuju kalau pindah ke sini, karena selain lebih dekat, lapangannya dari kantor Dakwah Hasmi dan juga masih baru dan bagus”. Selain Yusuf para manajer yang lainpun sangat antusias dengan difungsikannya markas baru ini.

sketsa,walpaper psbmi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker