HasmiHeadlineInfak Dakwah

Menjadi kekasih Allah dengan berbakti kepada kedua orang tua

Berbakti kepada kedua orang tua merupakan salah satu amal utama yang dicintai Allah.
Sahabat Abdullah bin Mas’ud radhiyallahu ‘anhu berkata:

سَأَلْتُ النَّبِىَّ – صلى الله عليه وسلم – أَىُّ الْعَمَلِ أَحَبُّ إِلَى اللَّهِ قَالَ الصَّلاَةُ عَلَى وَقْتِهَا . قَالَ ثُمَّ أَىُّ قَالَ ثُمَّ بِرُّ الْوَالِدَيْنِ . قَالَ ثُمَّ أَىُّ قَالَ الْجِهَادُ فِى سَبِيلِ اللَّهِ

Aku pernah bertanya kepada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam, “Amalan apa yang paling dicintai Allah?” Beliau menjawab, “Shalat pada waktunya.” Aku melanjutkan, “Kemudian apa?” Beliau menjawab, “Berbakti kepada kedua orang tua.” Lalu aku bertanya lagi, “Kemudian apa?” Beliau menjawab, “Berjihad di jalan Allah.” (HR. Al Bukhari dan Muslim)
Selain itu berbakti kepada orang tua bernilai jihad fisabilillah, berpahala hijrah, dipanjangkan umur dan bertambah rezeki, memperoleh ampunan Allah, memperoleh ridho Allah, salah satu bentuk taubat, dan menjadi sarana masuk ke surga Allah.
Di antara bentuk bakti kepada kedua orang tua adalah dengan bersedekah jariyah atas nama orang tua.
Salah satu sedekah jariyah adalah wakaf jariyah untuk pembangunan Pondok Tahfizh Qur’an.
Hal ini berdasarkan hadits dari Sa’ad bin ‘Ubadah rodliyallahu ‘anhuma, Ia berkata: Aku berkata: Wahai Rasulullah, sesungguhnya ibuku wafat, apakah aku bersedekah untuknya? Beliau menjawab: Ya. Aku berkata: Sedekah apa yang paling afdhal? Beliau menjawab: mengalirkan air, jawab Rosulullah” (HR. An Nasa’i dan Ibnu Majah)

Saat ini, kami dari Hasmi sedang membangun Pondok Tahfizh Al-Qur’an dibeberapa wilayah yang akan mencetak generasi qur’ani. Karna itu kami meminta dukungan kepada bapak/ibu, agar pembangunan Pondok Tahfizh Al-Qur’an bisa berjalan dengan baik.

Salurkan Wakaf Jariyah Anda ke:
Bank BNI Syariah (Kode tf 427)
No rekening: 018 330 831 2
atas nama: Hasmi

Alamat : Hasmi Jakarta, Jl Kebagusan Raya RT 11 RW 05, Jagakarsa, Jakarta Selatan
Call Center : 081283468868

[Form id=”1″]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker